Obi, Klikdua.Com – Dalam pelaksanaan kampanye Calon Gubernur Maluku Utara tepatnya di Desa Mano, Kecamatan Obi Selatan, Kabupaten Halmahera Selatan itu, Aliong Mus bakal pastikan menang telak pada pilkada serentak nanti di tanggal 27 November 2024.
Pasalnya kedatangan Calon Gubernur Maluku Utara, Aliong Mus, masyarakat sangat antusias dengan iringan nyanyian Qasidah oleh para Ibu-ibu yang dilanjutkan dengan yel-yel Oke Gas, Aliong Sahril Gubernur dan Desa Mano Sapu Rata, Selasa 29 Oktober 2024.
Hal ini nampaknya semangat dan gembira oleh masyarakat setempat itu sebagai bentuk dukungan terhadap Aliong Mus dan Sahril Thahir pada Pilgub Maluku Utara nanti.
Di Desa Mano, Kecamatan Obi Selatan juga diketahui selalu menjadi ladang kemenangan Partai Golkar.
Juru Bicara (Jubir) AM-SAH, Mansyur Abdul Fatah dihadapan masyarakat Desa Mano, Kecamatan Obi Selatan menyampaikan bahwa saat ini ada putra Buton yang mencalonkan diri pada Pilgub Maluku Utara.
Mansyur juga meyakinkan masyarakat setempat agar tidak perlu ragu dengan kemampuan kedua pasangan tersebut karena secara kemampuan dan pengalaman mereka sudah teruji.
Chulen sapaan akrabnya Mansyur Abdul Fatah itu juga meminta doa restu serta dukungan kepada masyarakat Desa Mano yang mayoritasnya suku Buton agar memenangkan Aliong Mus dan Sahril Thahir pada Pilgub Maluku Utara.
“Maka dari itu coblos nomor 2 Aliong Mus dan Sahril Thahir di tanggal 27 November 2024 nanti. Betul!,” ucap Chulen dan di balas oleh ribuan Masyarakat dengan sorakan Desa Mano Sapu Rata Untuk Aliong Mus dan Sahril Thahir.
Chulen bahkan optimis dengan kekuatan 5 partai politik dan seluruh simpatisannya maka Aliong Mus dan Sahril Thahir bakal menang pada kontestasi Pemilihan Kepala Daerah serentak tahun 2024.
Di tempat yang sama, Mansyur Abdul Fatah, di hadapan tokoh masyarakat, menyampaikan bahwa dukungan besar dari keluarga besar Makian Kayoa (Makayoa) dan komunitas Suku Buton telah memastikan komitmen mereka untuk memenangkan pasangan AM-SAH di wilayah tersebut.
Di kesempatan tersebut, Aliong Mus kemudian menyampaikan visi dan misi dengan menekankan komitmennya untuk meningkatkan kualitas pendidikan, layanan kesehatan, dan infrastruktur di Maluku Utara.
“Kehadiran saya di sini untuk bertemu langsung dengan saudara-saudara dan mendengarkan apa yang menjadi keluhan serta kebutuhan Bapak-Ibu sekalian,” cakap Aliong Mus.
Rustam Ode Nuru, yang juga selaku Wakil Ketua DPRD Halmahera Selatan dari Fraksi Golkar, turut menyampaikan orasi politiknya. Rustam menyoroti kemenangan Prabowo Subianto di desa-desa sekitar pada pemilihan presiden sebelumnya, serta kemenangan Alien Mus, anggota DPR-RI dari Golkar, yang memperoleh suara mayoritas di wilayah tersebut.
Kemarin, Bapak Presiden Prabowo menang telak di sini. Bukan hanya beliau, tapi juga Ibu Alien Mus sebagai wakil rakyat,” ungkap Rustam.
Meski begitu, Rustam kemudian memotivasi warga untuk mendukung Aliong Mus sebagai Gubernur Maluku Utara, yang disambut riuh oleh para pendukung.
Rustam juga menyebut bahwa Desa Mano merupakan basis kuat Partai Golkar. Ia yakin dukungan dari masyarakat setempat akan memperbesar peluang kemenangan Aliong dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) mendatang.
“Desa ini adalah basis Partai Golkar, untuk itu saya berharap saudara-saudara di sini dapat memberikan dukungan penuh kepada Bapak Aliong Mus di Pilkada nanti,” tuturnya.
Ketua DPD Partai Golkar Maluku Utara, Alien Mus, juga turut hadir dan menyampaikan terima kasih kepada warga Desa Mano atas dukungan mereka.
“Terima kasih atas sambutan hangat dan dukungan luar biasa dari masyarakat di sini,” kata Anggota DPR RI yang juga Badan Anggaran DPR RI.
Anggota DPR RI itu juga di kesempatan tersebut kemudian memperkenalkan program unggulan yang akan di prioritaskan jika mereka terpilih nanti.
Alien berujar, pentingnya peningkatan akses pendidikan dan kesehatan serta pembangunan infrastruktur yang merata di seluruh Maluku Utara. Menurutnya adalah kunci menuju kesejahteraan masyarakat. (Tim)