WEDA – Musrembang tingkat kecamatan untuk wilayah Weda, digelar pada Rabu (6/3/2024). Kegiatan tersebut dibuka oleh Penjabat Sekda Abdurahim Yau, tepatnya di Kecamatan Weda Selatan.
Kegiatan yang mengusung tema “Peningkatan Produktifitas dan Tranformasi Ekonomi, serta Mendorong Daya Saing” itu, dihadiri Camat Weda Selatan, Bambang Herymanto, para kepala desa, perwakilan OPD terkait, para Ketua BPD Kecamatan Weda Selatan, ketua organisasi masyarakat, dan tokoh masyarakat.
Pj. Sekda dalam sambutannya menyampaikan, musrembang tingkat kecamatan adalah suatu forum musyawarah antara pemangku kepentingan untuk membahas dan menyepakati langkah-langkah penanganan program kegiatan prioritas yang tercantum dalam daftar usulan rencana kegiatan pembangunan desa yang diintegrasikan dengan prioritas pembangunan. “Sesuai amanat dalam Undang-undang Nomor 25 tahun 2004, tentang sistim perencanaan Pembangunan Nasional, Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang pemerintah daerah, serta amanat peraturan menteri dalam negeri nomor 86 Tahun 2017 tentang tata cara perencanaan, pengendalian, dan evaluasi Pembangunan Daerah,” ucap Abdurahim Yau.
Abdurahim mengatakan, forum musrembang kecamatan dilaksanakan sebagai media sinergitas dan sinkronisasi program kegiatan dalam rangka perencanaan pembangunan tahun depan sebagai bentuk kewajiban dan tanggung jawab sesuai dengan undang-undang.
Dalam forum musrembang kecamatan ini setiap usulan program kegiatan diarahkan kepada kebijakannya dan prioritas pembangunan daerah yaitu pengentasan kemiskinan, peningkatan derajat kesehatan, mutu pendidikan, pemberdayaan ekonomi/UMKM, dan lingkungan hidup berkelanjutan atau sustainable development goals (SDGS). “ Meningkatkan integritas pemerintah yang good governance, peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui inovasi berbasis teknologi, peningkatan pemenuhan kebutuhan sarana infrastruktur dasar dan penunjang lainnya, serta memaksimalkan pengelolaan sektor-sektor ekonomi produktif,” jelasnya.
Pj Sekda berharap agar musrembang kecamatan ini tidak dimaksudkan untuk sekedar pelaksanaan tahapan perencanaan saja, akan tetapi adalah forum yang membutuhkan partisipasi dan peran aktif stakeholder dan pemangku kepentingan. “Hal itu untuk sharing ide, gagasan, pemikiran, pengetahuan dan informasi terutama terkait urusan wajib pemerintah serta isu-isu strategis tingkat lokal, nasional dan global yang dihadapi kedepan,” harapnya.
Sementara itu Camat Weda Selatan Bambang Herymanto dalam kesempatan itu menyampaikan, melalui pelaksanaan musrembang kali ini yang merupakan media dalam menyerap aspirasi dari bawah untuk dirumuskan dalam perencanaan pembangunan pada tahun 2025. “5 program prioritas Pj. Bupati perlahan telah dilaksanakan seperti rumah layak huni, bantuan UMKM, kesehatan gratis, bantuan beasiswa, insentif ibu hamil dan menyusui, bantuan duka, insentif imam dan lansia,” ucap Bambang.
Camat Weda Selatan juga mengatakan, sejumlah catatan kebutuhan pembangunan di kecamatannya, yaitu pembangunan rumah layak huni, jalan homix desa Sosowomo, jalan blok D4 desa trans, jalan tani, air bersih, pagar sekolah, aula kantor camat, bantuan alat tangkap ikan, alat pertanian, bantuan modal usaha UMKM. “Termasuk lapangan sepak bola juga butuh sentuhan karena belum representatif,” katanya.
Untuk itu melalui sidang-sidang komisi nanti usulan yang dibahas merupakan kebutuhan prioritas, semakin banyak usulan semakin banyak pembangunan dan kemajuan daerah. “Kepada teman-teman kepala desa dan perangkat juga diharapkan peran aktif karena permasalahan dan kebutuhan pembangunan desa lebih di ketahui dan di pahami oleh kepala desa,” tutupnya. (udy)